Pegawai Rutan Soasiu Bersihkan Kadaton Kesultanan Tidore

Pembersihan halaman Kadaton Kesultanan Tidore.

TIDORE-pojoklima, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Soasiu membersihkan halaman depan Kadaton Kesultanan Tidore, Jumat (07/11/25).

Kegiatan ini melibatkan seluruh jajaran pegawai dan sejumlah Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang dipimpin langsung Kepala Rutan Soasiu, David Lekatompessy.

David Lekatompessy, menyampaikan, kerja bakti sebagai wujud nyata kepedulian terhadap pelestarian lingkungan dan warisan budaya Kesultanan Tidore yang menjadi simbol sejarah dan kebanggaan masyarakat Tidore Kepulauan.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin menumbuhkan rasa tanggung jawab sosial dan semangat gotong royong, pegawai maupun warga binaan. Kadaton Kesultanan Tidore sebagai ikon budaya patut kita jaga bersama,” ungkap David.

Selain sebagai, kata David, kegiatan ini juga dapat mempererat kebersamaan antarpegawai, dan bagian dari program pembinaan kepribadian bagi warga binaan, sehingga lebih peduli terhadap lingkungan dan memiliki rasa tanggung jawab sosial setelah kembali ke masyarakat.