Syahril-Makmur Resmi Mendaftar di KPU Ternate
TERNATE-pl.com, Sahril Abdurradjak dan Makmur Gamgulu resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Ternate sebagai pasangan bakal calon waki kota dan wakil, Rabu (28/8/2024).
Kedatangan pasangan calon dengan akronim Bersinar itu didampingi tim koalisi partai politik. Yakni Gerindra, Golkar, PPP, PBB dan PAN.
Sahril mengatakan, berkas pencalonan dirinya dan Makmur sudah diterima KPU.
Ia menerangkan visi dan misi bertarung di Pilkada Kota Ternate 2024 termuat dalam akronim bersinar. Yakni menuju Ternate bersih, terang dan pintar.
“Terima kasih kepada semua tim pendukung. Kenapa bersinar, karena saat ini gelap. Untik saya bersama pak wakil, Makmur akan membawa Ternate menjadi bersinar,” ungkap Sahril saat jumpa pers usai pendaftaran.
Senada, Makmur mengatakan, kedatangan mereka mendaftar di KPU sengaja tanpa ada iringan konvoi, karena bentuk prihatin atas korban bencana banjir di Kelurahan Rua.
“Kami dan seluruh tim kompak mengenakan pitah hitam di lengan tangan kameja, sebagai simbol turut berduka atas bencana alam yang menimpa saudara-saudara kita di Rua,” singkatnya.
Tinggalkan Balasan