GPM Sula Ajak Warga Malut Wujudkan Pilkada Bermartabat dan Demokratis

pojok_Lima PojokLima
Ketua GPM Sula Irfandi Norau.

SULA-pl.com, Gerakan Pemuda Marhaenisme (GPM) Kabupaten Kepulauan Sula menyerukan kepada masyarakat Maluku Utara untuk ciptakan pemilihan kepala daerah yang bermartabat dan demokratis.

Ketua GPM Sula Irfandi Norau, mengunkapkan perbedaan pilihan politik merupakan dinamika dan seni, namun harus mengutamakan persatuan.

“Berbeda dalam pilihan adalah suatu kekuatan namun semangat persatuan untuk mewujudkan pilkada yang damai dan bermartabat merupakan tujuan utama dalam menciptakan demokrasi yang baik di negara republik Indonesia,” katanya.

Dirinya menambahkan,seluruh lapisan masyarakat diminta untuk menjaga keharmonisan, serta tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat merusak kedamaian.

“Kita harus menjaga Pemilu ini agar tetap demokratis, dengan berlandaskan pada nilai-nilai Pancasila sebagai dasar dan falsafah hidup bangsa,” tegasnya.

Olehnya itu lanjut Irfandi “kami harapkan warga Malut, khusus Kabupaten Sula harus berkiblat pada Pancasila sehingga Pemilu di dapat berjalan damai, adil, bermartabat dan demokratis,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini