Pelatih Tim Sepak Bola Unsan FC Optimis Raih Juara Group J dan Juarai Event Pemuda Babang Cup

M Irsyad SongaDalamo PojokLima
Foto Unsan FC Dan Pelatih Zaki ZK,

Halsel-pl.com. Setelah tumbangkan Wayakuba United, pada pertemuan pertama dengan skor 2-0 untuk kemenangan Unsan FC. Pelatih Zaki ZK, saat diwawancarai usai pertandingan Unsan FC vs Wayakuba United Rabu,10 Juli 2024, bersyukur pemain-pemain yang tergabung dalam skuad Unsan FC menunjukan mental juara.

Dia mengatakan, para pemain sudah bermain dengan semangat juang tinggi. “Semoga ini menjadi motivasi bagi para pemain Unsan FC untuk bisa melaju ke fase berikutnya, ”ujar Sang Maestro, pelatih Unsan FC Zaki ZK. “Saya selaku pelatih Unsan FC sedikitpun tidak merasa gentar berada di Group J bersama Paradigma FC, dan Batimumung FC.

Saya yakin dan optimis bisa tumbangkan Paradigma FC dan Batimumung FC, Pada pertandingan kedua melawan Paradigma FC, tim besutan Saldi optimis bisa meraih Skor 3 Poin untuk kemenangan Unsan FC. Untuk itu pihaknya yakin akan lolos ke fase berikutnya untuk meraih juara group.

Dia mengatakan, kunci kemenangan para pemain tetap bermain sabar dan tenang dalam penguasaan bola. “Karena para pemain Unsan FC sudah terbiasa bermain di kompetisi lokal maupun profesional, dan memiliki pemain-pemain veteran yang berpengalaman, seperti Armain, Riski, Yusril, Saleh, Ito, Bisri dan Pon, serta pemain lainnya yang miliki pengalaman dan prestasi mumpuni dalam dunia sepak bola. Pihaknya optimis dengan pola pemain dimiliki dapat lolos ke fase berikutnya dan bisa menjuarai event ini.

Disamping itu, Suwarjono Buturu Menejer Tim Unsan FC akan mendatangkan pemain top, salah satunya asal Persija, untuk memperkuat Tim Unsan FC. “Karena kami terget menjuarai turnamen Pemuda Babang Cup,”ujarnya.

Sementara Sang Kapten Kesebelasan Tim Besutan Zaki ZK dan Suwarjono, bangga bahwa Armain Kribo meruapakan pemain yang memiliki pengalaman di lapangan hijau. Ia mengatakan siap menghadapi tim manapun yang berlaga di event Pemuda Babang.

“Kami siap tumbangkan semua tim yang berlaga di event Pemuda Babang Cup Tahun 2024, “ujar Armain Kribo, Kapten kesebelasan Unsan FC.(hr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini